2021/2022 Ganjil Praktik Profesional Bidan
Mata kuliah ini mengajarkan kepada mahasiswa terkait praktik profesional bidan yang meliputi Atribut bidan professional; Peran bidan sebagai praktisi yang otonom, teori otonomi, akuntabilitas, regulasi; Transisi dari mahasiswa ke otonom, bidan yang akuntabel dan pengembangan professional berkelanjutan,dan rencana belajar sepanjang hayat, keterampilan belajar mandiri; Mengkaji kembali tanggungjawab bidan dalam berbagai tatanan pelayanan kesehatan, lingkup praktis, legislasi; Teori kepemimpinan dan manajemen; Pengembangan kapasitas ketahanan diri (resilience); Intelegensi emosional dalam praktik kebidanan; Budaya kebidanan; Penggunaan social media; Praktik berdasarkan bukti; Bio etik dan aplikasinya pada praktik kebidanan; Mencari literature dan penelitian;

pengenalan pada model penelitian kebidanan dan metodologi konsep penelitian, publikasi dan diseminasi terkait dengan profesionalisme bidan; Pentingnya refleksi kritis; dan Pengenalan politik pada pelayanan kebidanan